Smartphone Pertama Samsung dengan Prosesor 64-Bit Muncul di Benchmark

Smartphone Pertama Samsung dengan Prosesor 64-Bit Muncul di Benchmark - Apple resmi mengumumkan iPhone 5s pada akhir tahun lalu, di mana iPhone terbaru tersebut menjadi smartphone pertama dengan dukungan prosesor 64-bit.

Nampaknya cukup lama bagi para pesaing Apple untuk menghadirkan smartphone dengan dukungan prosesor 64-bit. Bisa jadi, Samsung adalah produsen kedua yang bakal menghadirkan smartphone dengan dukungan prosesor 64-bit melalui handet dengan codename SM-G510F.

Samsung SM-G510F baru saja muncul mealui benchmark. Berdasarkan data benchmark, Samsung SM-G510F menggunakan prosesor berbasis ARM dengan arsitektur 64-bit, yakni Qualcomm Snapdragon 410 dengan Adreno 306 GPU.

Samsung dengan Prosesor 64-Bit


Sepertinya Samsung SM-G510F adalah low-end smartphone, sebab Qualcomm masih memiliki prosesor 64-bit lainnya yang lebih bertenaga, seperti Snapdragon 610, 615, 808 dan 815. Lalu, bagaimana dengan spesifikasi lain dari Samsung SM-G510F?

Spesifikasi Samsung SM-G510F meliputi display 4,8 inci dengan resolusi qHD (540 x 960p), RAM 1GB, internal storage 8GB dan didukung microSD card slot. Selain itu, ada juga kamera depan 5MP dan kamera belakang 8MP dengan kemampuan untuk merekam video 1080p.

Yang terakhir, Samsung SM-G510F berjalan pada sistem operasi terbaru Android 4.4.2 KitKat. Well, saat ini tidak ada informasi mengenai harga dan jadwal rilis Samsung SM-G510F.

Belum ada Komentar untuk "Smartphone Pertama Samsung dengan Prosesor 64-Bit Muncul di Benchmark"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel