Ponsel dengan Chipset MediaTek Miliki SMS Bug, Sebabkan Shutdown dan Reboot
Ponsel dengan Chipset MediaTek Miliki SMS Bug - Apakah Anda adalah memiliki ponsel Android yang di dalamnya menggunakan prosesor dari MediaTek? Jika ya, kabar berikut perlu Anda simak lebih lanjut: Korben; seorang blogger gadget asal Perancis, baru saja menemukan sebuah bug aneh di sejumlah ponsel yang menggunakan chipset MediaTek: ponsel-ponsel tersebut langsung shut down dan reboot ketika menerima SMS berisi tanda ‘=’ (tanpa tanda kutip).
Ponsel dengan Chipset MediaTek Miliki SMS Bug
Bahasa pemrograman di dalam chipset MediaTek tampaknya menempatkan tanda ‘=’ sebagai perintah untuk shut down & reboot. Bug ini memang bukan merupakan celah pengamanan yang memungkinkan hacker membobol data pribadi pengguna, namun keberadaannya membuat sebuah ponsel rawan mendapatkan serangan bom SMS yang berisi karakter ‘=’ dan akhirnya membuat ponsel tersebut sama sekali tak bisa digunakan.
Anda jelas tak mau ponsel Anda mendadak mati ketika menelepon atau browsing tiap kali ada SMS masuk yang memiliki tanda tersebut bukan?
Mayoritas ponsel yang tercatat memiliki bug tersebut adalah ponsel-ponsel yang beredar di China, dan beberapa di antaranya yang mungkin familiar di telinga Anda meliputi Alcatel (One Touch Idol X, One Touch Idol Ultra, One Touch 997D, One Touch Pop C3 (4033D), One Touch S-Pop (4030D), One Touch Star (6010D) serta Acer Liquid E 2 DUO.
Anda bisa mencoba untuk mengirim SMS ke nomor Anda sendiri untuk sekedar mencoba apakah ponsel MediaTek Anda juga memiliki bug tersebut. Jika ponsel Anda memang memiliki bug ini, solusinya sangat mudah: download aplikasi SMS lain di Google Play Store lalu atur agar aplikasi baru tersebut menjadi aplikasi default ketika Anda membuka SMS.
Smartphone dengan system-on-chip Mediatek bisa dibilang sedang merajai pasar di Indonesia. Sebut saja merek-merek seperti Lenovo, Advan, Mito, Sony, dan lain sebagainya membuat jajaran smartphone yang menggunakan chipset Mediatek tersebut. Sayangnya, smartphone-smartphone tersebut ternyata memiliki bug SMS yang aneh.
Seorang blogger bernama Korben melakukan sebuah demonstrasi yang cukup menarik. Dia mengirimkan sebuah SMS dengan karakter = (sama dengan) ke sebuah smartphone yang menggunakan chipset Mediatek. Hasilnya? Smartphone dengan chipset Mediatek tersebut akan langsung melakukan restart ulang.
Kami pun telah melakukan beberapa pengujian dengan smartphone dengan chipset Mediatek MT6589. Dan memang, hasilnya pun sama, semua smartphone tersebut melakukan restart. Tentunya hal ini dapat menciptakan sebuah keresahan di mana banyak smartphone yang dapat “dikerjai” oleh orang iseng di sekitar Anda.
Entah apakah ini merupakan kesalahan chipset atau kode dasar Android yang khusus digunakan pada chipset Mediatek tersebut. Untuk menanggulangi bug yang satu ini, Anda cukup mendownload aplikasi SMS lain dari Google Play. Anda yang telah memiliki aplikasi Google Hangout terbaru pun dapat menyalakan feature SMS sehingga juga dapat terhindar dari bug aneh ini.
Belum ada Komentar untuk "Ponsel dengan Chipset MediaTek Miliki SMS Bug, Sebabkan Shutdown dan Reboot"
Posting Komentar