Smartwatch Moto 360 Rilis Awal Juli, Harga Rp 3,9 Juta

Smartwatch Moto 360 - Setelah Google mengumumkan platform terbaru mereka yaitu Android Wear, Motorola segera menjadi perusahaan pertama yang memastikan bahwa mereka telah menyiapkan sebuah produk smartwatch yang berbasis Android Wear yaitu Moto 360.

Sambutan yang muncul juga cukup positif, mengingat Motorola menggunakan desain yang sederhana dan bentuk jam tangan yang bundar, mirip seperti sebuah jam tangan biasa. Tidak seperti para produsen smartwatch lain yang lebih suka menggunakan bentuk kotak nan futuristis.

Smartwatch Moto 360 Rilis Awal Juli

Kini situs asal Perancis Journal du Geek mendapatkan sejumlah informasi baru tentang harga dan juga jadwal perilisan Moto 360. Menurut situs tersebut, Moto 360 bakal dibanderol seharga 249 euro atau sekitar Rp 3,9 juta dan siap beredar mulai awal bulan Juli di kawasan Eropa. Sayangnya masih belum jelas apakah Motorola bakal merilisnya di Eropa terlebih dahulu, atau di kawasan lain pada jadwal yang berbeda.

Motorola

Moto 360 kabarnya bakal dirilis dalam jumlah terbatas terlebih dahulu, karena rumitnya desain yang digunakan Motorola masih belum memungkinkan mereka untuk memproduksinya dalam jumlah yang massal.

Motorola

Selain Moto 360, ada LG G Watch yang juga menggunakan Android Wear dan siap rilis di periode serupa dengan harga 199 euro atau sekitar Rp 3,1 juta. Mana yang akan menjadi pilihan Kamu?

Belum ada Komentar untuk "Smartwatch Moto 360 Rilis Awal Juli, Harga Rp 3,9 Juta"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel