Lagi, Bocoran Gambar LG G3 Beredar
LG G3 Beredar - LG kabarnya akan meluncurkan smartphone Android LG G3 akhir bulan ini. Perusahaan sedang bersiap untuk merilis handset terbaru buatannya.
Dilansir Phonesreview, menjelang rilisnya pada akhir Mei, beredar foto-foto LG G3. Sumber @evleaks telah mengungkap gambar LG G3, yang tampil dengan bodi warna emas.
Sedikit spesifikasi hardware telah terungkap. Hanya satu informasi yang barangkali dinantikan oleh para penggemar smartphone LG, yakni harga LG G3.
Handset ini diharapkan tampil dengan layar sentuh 5,5 inci QHD dan didukung prosesor quad core Qualcomm Snapdragon 801. Selain itu, perangkat baru ini dibekali RAM 3GB.
Sumber dari toko ritel ponsel mobile di Inggris, menunjukakn bahwa smartphone ini tidak dijual dengan harga yang murah. Konon, LG G3 akan menjadi kompetitor bagi Samsung Galaxy S5 Prime yang kabarnya aka ndirilis pada Juni.
Belum ada Komentar untuk "Lagi, Bocoran Gambar LG G3 Beredar"
Posting Komentar