White House Tak Senang Samsung Manfaatkan Obama untuk Promosi Galaxy Note 3
Promosi Galaxy Note 3 - Samsung tak kehabisan cara untuk mempromosikan produknya. Setelah Ellen Degeneres beraksi selfie di ajang bergengsi Oscar bersama selebritis lain beberapa waktu lalu, kini giliran Presiden Obama yang tampil.
Tentu, aksi ini tidak diketahui langsung oleh Obama, karena bintang Boston Red Sox David Ortiz lah yang mengambil foto mereka berdua dengan menggunakan Galaxy Note 3. Lantas bagaimana tanggapan pihak Gedung Putih terkait hal ini?
Sesaat setelah David Ortiz memposting fotonya di Twitter, Samsung langsung meretweetnya ke seluruh dunia, seolah-olah Presiden Obama memang mempromosikan produk tersebut. Namun, seperti yang diungkapkan oleh Press Secretary White House, Jay Carney, “Sesuai aturan, White House tidak menyetujui penggunaan presiden untuk tujuan komersil. Dan kami keberatan dengan hal ini.”
Tentu Anda tidak berpikir David Ortiz melakukan aksi selfie dengan Galaxy Note 3 ini secara sukarela. Sebelum Ortiz mengambil foto selfienya dengan Presiden, ia telah menandatangani kesepakatan dengan Samsung untuk endorse perangkat tersebut. Ya, seperti yang dilakukan sebelumnya oleh Ellen Degeneres.
Belum ada Komentar untuk "White House Tak Senang Samsung Manfaatkan Obama untuk Promosi Galaxy Note 3"
Posting Komentar