BlackBerry Siapkan Smartphone Khusus untuk Kesehatan

BlackBerry Siapkan Smartphone Khusus untuk Kesehatan - BlackBerry siapkan Smartphone Khusus untuk Kesehatan, Rilis Akhir Tahun. Ketika sejumlah produsen berlomba-lomba merilis smartphone dengan tingkat keamanan yang tinggi, maka lain halnya dengan BlackBerry.

Produsen asal Kanada ini tampaknya sedang melirik sektor kesehatan untuk diaplikasikan pada perangkatnya. Dikabarkan BlackBerry telah berinvestasi pada perusahaan NantHealth untuk menciptakan sebuah smartphone yang dirancang khusus untuk para profesional yang bekerja di industri kesehatan.

BlackBerry Siapkan Smartphone Khusus untuk Kesehatan

Kabar ini telah dikonfirmasi oleh BlackBerry melalui N4BB, “Investasi ini dan kolaborasi yang direncanakan sejalan dengan keandalan, keamanan dan fleksibilitas BlackBerry, mulai dari sistem operasi QNX yang menyokong perangkat medis yang kompleks untuk mengamankan jaringan berbasis cloud, hingga sharing informasi secara instan melalui BBM Protected dan juga akan mencakup perangkat.”

Dikatakan jika perangkat ini secara khusus memiliki kemampuan untuk melihat gambar 3D dan CT scan. Diharapkan juga perangkat ini dapat berfungsi seperti smartphone biasa dan dapat mendownload aplikasi, bermain game, akses ke media dan sebagainya. BlackBerry menargetkan perangkat untuk rilis pada akhir tahun 2014 atau awal 2015.

Belum ada Komentar untuk "BlackBerry Siapkan Smartphone Khusus untuk Kesehatan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel