Teknologi Baru Storage NetApp FAS8000
Teknologi Baru Storage NetApp FAS8000 - Penyedia storage dan solusi data manajemen, NetApp, meluncurkan FAS8000. Model storage baru untuk segmentasi enterprise ini memiliki spesifikasi yang ditingkatkan ketimbang versi sebelumnya.
Perusahaan yang memanfaatkan FAS8000, akan dapat membangun strategi jangka panjang untuk cloud. Storage ini memberi performa dua kali lebih tinggi dan akselerasi flash yang lebih baik.
Technical Director NetApp, Yudi Wiradarma, mengatakan bahwa FAS8000 menawarkan performa lebih dari dua kali lipat. "Secara teknologi hardware, produk FAS8000 itu, 'the first fast storage' yang di build running on cluster dan ONTAP. Secara hardware teknologi baru, CPU core baru dari Intel," terangnya di di Bali.
Ia juga menjelaskan FlexArray Virtualization Software, yang memudahkan pemanfaatan data storage lama dari vendor lain, yang bisa dibaca di sistem NetApp ONTAP. "Kita memvirtualkan existing storage yang mereka sudah invest, kita emulate agar berjalan di ONTAP," jelasnya.
Sehingga, ini akan memudahkan perusahaan dalam manajemen data, tanpa perlu mengeluarkan cost yang lebih besar. "Fleksibilitas. Kalau pengguna mau ganti ke NetApp. ONTAP itu (ibarat) OS Windows-nya, FAS8000 itu seperti servernya," tuturnya.
Storage Cloud NetApp
Managing Director NetApp ASEAN, Scott Morris, mengatakan bahwa melihat dari data IDC Asia/Pasific Q3 2013, NetApp di Indonesia menjadi vendor Open Storage Network nomor satu dalam Factory Revenue dengan pangsa pasar 21,6 persen dan Customer Revenue sebesar 20,93 persen.
Adanya Drop Box atau layanan storage cloud lainnya dari Google, tidak menjadi ancaman bagi perusahaan. Sebab, segmentasi pasarnya berbeda karena NetApp menargetkan enterprise, sedangkan Drop Box untuk individu.
Perusahaan juga menjamin keamanan data para pelanggannya. Sistem pada ONTAP maupun storage dari NetApp diklaim merupakan jawaban dari tantangan Big Data. "Ini adalah inovasi penting untuk menggerakan kesuksesan," pungkas Scott.
Belum ada Komentar untuk "Teknologi Baru Storage NetApp FAS8000"
Posting Komentar